Senang Pada Kebaikan
Alhamdulillah.
Puji dan syukur hanya milik Alloh dan hanya kembali kepada-Nya. Tiada
yang patut disembah kecuali Alloh. Tiada yang bisa dijadikan sandaran,
melainkan Alloh. Hanya kepada Alloh kita memohon pertolongan dan hanya
kepada Alloh kita akan kembali. Sholawat dan salam semoga selalu
terlimpah kepada baginda nabi Muhammad Shalallahu’alaihi wassalam.
Saudaraku, betapa
indah hidup yang diisi dengan kesenangan berbuat kebaikan, tanpa
direpotkan dengan keinginan untuk dilihat atau diketahui oleh orang
lain. Mau dilihat atau tidak oleh orang lain, mau diketahui atau tidak
oleh orang lain, itu perkara yang sangat kecil bagi kita. Perkara yang
besar bagi kita adalah Alloh ridho pada amal kita.
Berbuat kebaikan dengan niat ikhlas lillaahi ta’ala niscaya
jadi tabungan untuk kita. Karena tidak ada satupun perbuatan yang kita
lakukan kecuali pasti akan kembali kepada kita sebagai pelakunya. Kita
tidak pernah tahu besok lusa ada takdir apa untuk kita. Kita tidak tahu
akan ada kesulitan seperti apa yang akan menimpa kita. Tapi jikalau kita
senang melakukan kebaikan, itulah yang akan kembali kepada kita.
Alloh Subhanahu wa ta’ala. berfirman, “Jika
kamu berbuat baik (berarti) kamu berbuat baik bagi dirimu sendiri dan
jika kamu berbuat jahat, maka (kejahatan) itu bagi dirimu sendiri..” (QS. Al Isro [17] : 7)
Tidak
sulit untuk mendekat kepada Alloh, karena sesungguhnya Alloh Maha
Dekat. Tidak sulit untuk disayang oleh Alloh, karena Alloh Maha
Penyayang. Tidak sulit juga untuk berkedudukan di sisi Alloh, karena
Alloh memang menginginkan kita berkedudukan di sisi-Nya. Namun, semua
itu akan menjadi sulit jikalau kita memang malas untuk berbuat kebaikan.
Maka
saudaraku, janganlan sia-siakan kesempatan berbuat kebaikan. Ketika
mengetahui di masjid tidak ada terumpah untuk berwudhu atau ke kamar
mandi, maka bersegeralah untuk memberikan dan menyimpannya di sana
sehingga orang-orang bisa merasakan manfaatnya. Ketika masuk ke masjid
terasa udara kurang segar, maka bersegera membeli pengharum ruangan
sehingga orang-orang yang beribadah di sana bisa lebih nyaman. Ketika
masuk ke kamar mandi di sebuah masjid, kita lihat gayungnya kurang
bersih, maka bersegeralah sambil kita bersihkan gayung tersebut.
Sungguh
nikmat hidup dengan kesenangan melakukan kebaikan. Akan terasa nikmat
karena meski tidak ada yang menyaksikan, namun kita yakin Alloh pasti
menyaksikan kita, malaikat pun turut melihat dan mencatat perbuatan
kita. Inilah yang akan menghadirkan kebahagiaan sejati di hati kita.
Sibuklah dengan berbuat kebaikan. Dan cukupkanlah Alloh sebagai saksi
atas setiap perbuatan kita. Wallohua’lam bishowab.[]
Oleh: KH. Abdullah Gymnastiar ( Aa Gym )
Beliau adalah pengasuh pondok pesantren Daarut Tauhiid Bandung – Jakarta.
Editor : Rashid Satari
Website ini didukung oleh Niaga Berkah dan Jilbab SHAREEFA
0 Komentar