Sup Tahu Sutra Bola Daging - Resep Olahan Tahu


Sup Tahu Sutra Bola Daging - Resep Olahan Tahu
Sup Tahu Sutra Bola Daging

by @mariana_mckitchen .
.
Bahan bola daging:
  • 300gr daging ayam bag.paha ( potong kecil)
  • 3 siung bawang putih
  • 1 sdt garam
  • 0.5 sdt penyedap jamur
  • 0.5 sdm rata, tepung tapioka
  • 1 sdt minyak wijen .
Cara mengolah
  1. Masukkan semua bahan diatas kedalam chopper..( saya pakai chopper oxone) giling sebentar aja ya.. aku suka yang dagingnya masih kerasa..
  2. Cukup giling hingga daging hancur.
  3. Ambil kira kira 1/2 sdm daging giling. Bentuk menjadi bola dan banting banting dikit diatas telapak tangan ya mom.. n jgn lupa.. tangannya dicuci yang bersih ya mom
  4. Bentuk dan taruh dipiring bersih sampai adonan dagingnya habis
Bahan sup
  • 1 potong tahu sutra uk 10x10cm potong kotak kotak kisaran 2cm
  • 1 kaleng jamur kancing
  • 1 sdm minyak bawang goreng
  • 2 tangkai daun bawang
  • 3 sdm kecap ikan
  • garam, merica dan penyedap jamur secukupnya
  • air untuk kuah
Cara mengolah sup
  1. Masak air dalam panci hingga mendidih
  2. Masukkan bola daging satu per satu
  3. Setelah bola daging mengapung, masukan potongan tahu sutra dan bumbu bumbunya
  4. Mati kompor setelah matang.
  5. Masukkan daun bawang dan minyak bawang goreng
  6. Siap disantap.

Posting Komentar

0 Komentar

Editors Pick

4/recent/post-list

Follow Us On Instagram

Costumer Service

Hubungi kami di nomor +6285 643 455 685 atau +6281 393 996 754 ( chat only )

Chatt Admin